apolsek Gerokgak Gotong Royong Bersama Forkompincan Dipura Belatungan.

Buleleng | tbinterpol.com –

Akibat hujang deras yang terjadi pada hari Sabtu (11/2/2023) terjadi luapan banjir di Dusun Melanting Desa Banyupoh Kecamatan Gerokgak. Kiriman air yang cukup deras membawa kayu gelondongan dan ranting serta lumpur sehingga Pura Belatungan terendam banjir.

Kemudian pada hari ini Senin (13/2/2023) Kapolsek Gerokgak Kompol Gusti Nyoman Sudarsana, S.St., bersama-sama dengan Forkompincam Gerokgak serta pemerintah desa serta KRPH ( Kepala Resor Pengelolaan Hutan) melaksanakan pembersihan dengan cara gotong royong disekitar Pura Belarungan yang dinilai sacral dan disucikan masyarakat luas.

Sebanyak 60 orang yang terlibat langsung dalam gotong royong tersebut, bahu mebahu bersama masyarakat, Polri, TNI dan yang lainnya membersihkan diareal Pura untuk nantinya dapat digunakan lagi dalam persembahyangan.

Kapolsek Gerokgak juga menyampaikan, selain pembersihan pura, kegiatan lain dalam bentuk perehaban saluran air yang merupakan irigasi subak Banyupoh terputus/rusak akibat banjir juga dikerjakan secara bersama-sama, ucap Kapolsek.

“untuk menghindari agar tidak mendapatkani kiriman banjir, diharapkan kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan terutama menjaga hutan yang ada disekitar kawasan Desa Banyupoh untuk dapat menahan air”, imbuh Kapolsek.( Isk )

Pos terkait