Karangasem.tbinterpol.com |
Personel Polsek Selat Polres Karangasem melaksanakan Jumat Curhat di Kantor Desa Duda Utara Kecamatan Selat Kabupaten Karangasem, untuk mendengarkan keluh kesah warga Desa Duda Utara. Jumat (31/03/2023).
Hadir dalam Jumat Curhat tersebut, yakni Wakapolsek Selat Iptu Ngakan Komang Antara Wijaya yang didampingi Kanit Lantas dan Kanit Binmas Polsek Selat, para tokoh masyarakat dan warga Masyarakat Desa Duda Utara.
Wakapolsek Selat mengatakan, “Jumat Curhat ini merupakan program Polri bertatap muka secara langsung dengan masyarakat dan mendengarkan segala bentuk keluhan, saran serta laporan permasalahan yang timbul di masyarakat”.
Lanjutnya, dalam Jumat Curhat beberapa keluhan dan masukan yang disampaikan warga, di antaranya, Ucapan terima kasih atas Kehadiran Waka Polsek Selat bersama jajarannya serta mohon atensi suara bising kendaraan yang melintas di jalan raya yang sangat menggagu disaat jam istirahat.
Pada kesempatan jumat curhat itu Wakapolsek Selat mengucapkan Terima kasih atas penyampaian Keluhan dan Masukannya, untuk kendaraan yang yang melintas menggunakan knalpot brong sudah sering ditertibkan diwilayah Selat dan terkait keluhan tersebut Wakapolsek Selat berjanji akan lebih meningkatkan kegiatan penertibannya.
“Dengan kegiatan Jumat Curhat Ini diharapkan warga masyarakat dapat bekerja sama dan bersinergi dengan pihak kepolisian beserta unsur lainnya dalam upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” tambahWakapolsek.
Dalam kesempatan itu warga sangat mengapresiasi dan terima kasih kepada Polsek Selat dengan adanya kegiatan Jumat Curhat yang dilaksanakan oleh Polsek Selat untuk mendekatkan diri serta dapat menyampaikan aspirasi dan pengaduan masyarakat.
Isk