Dengarkan Keluhan Masyarakat, Polsek Denpasar Barat Laksanakan Jumat Curhat Di Erlangga

Denpasar, tbinterpol.com | Jumat Curhat adalah merupakan program prioritas Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M. Si., yang merupakan wadah bagi masyarakat yang ingin menyampaikan aduan, kritik, dan masukan terkait pelayanan polisi.

Dalam menindak lanjuti program prioritas tersebut Kapolsek Denpasar Barat Kompol I Gusti Agung Made Ari Herawan, S. IK., melalui Wakapolsek AKP Nyoman Sudarsa, S. H., didampingi pejabat utama Polsek melaksanakan Jumat Curhat di Oleh Oleh Bali bertempat di Jl. Nusakambangan Desa Dauh Puri Kauh Denpasar, Jumat (16/6) pagi.

Tampak hadir dalam kegiatan ini Owner Erlangga Erniwati, HRD Putu Yasa dan karyawan Erlangga.

“Kami sangat berterima kasih atas waktunya bisa hadir, dimana kegiatan ini sangat bermanfaat sekali sebagai tambahan pengetahuan sehingga kedepannya dapat dengan mudah memahami bila ada permasalahan kemana harus melapor”, ucap Erniwati.

Adapun yang menjadi keluh kesah atau aspirasi dalam program Jumat Curhat kali ini adalah terkait dengan masalah uang palsu, pencurian dalam toko, pembakaran sampah yang asapnya menganggu usaha dan kostumer Erlangga serta kemacetan yang sering terjadi saat pagi hari dan sore hari disimpang Salawati.

Saat dihubungi melalui telepon selulernya Kapolsek mengatakan bahwa, program Jumat Curhat yang aktif dijalankan Polsek Denpasar Barat dan jajarannya adalah salah satu upaya Polri untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat.

“Kali ini silaturahmi dilaksanakan tatap muka dengan bertemu owner Erlangga, HRD serta karyawan dan karyawati Erlangga Oleh Oleh Bali, segala keluh kesah dan curhatan dapat dipecahkan secara bersama-sama”, pungkasnya. (BAR33)

Related posts