Jembrana.tbinterpol.com |- Sinergitas dan Soliditas Polri Bersama TNI di Kabupaten Jembrana penting untuk dijaga dalam menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, dalam setiap kesempatan dan kegiatan Polres Jembrana selalu bersama dengan unsur TNI, seperti dalam penanggulangan bencana, olahraga bersama dan kegiatan kegiatan lainnya.
Dalam hari ulang tahun ke 8 tahun Yoninf Mekanis 741/GN, Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. bersama Pejabat Utama Polres Jembrana bersilaturahmi ke Yoninf Mekanis 741/GN, yang diterima oleh Danyon Inf 741/GN Letkol Inf Andi Sasmito, S.I.P. dan Pejabat Perwira Yonif 741/GN.
Dalam Kesempatan tersebut Kapolres Jembrana mengucapkan dirgahayu yang ke 8 Bataliyon Mekanis 741/GN, kemudian dilanjutkan dengan pemotongan kue ulang tahun dari Kapolres Jembrana oleh Danyon Mekanis 741/GN yang diberikan kepada anggota Bataliyon Mekanis 741/GN.
“Saya beserta staf dan jajaran mengucapkan dirgahayu Yonif Mekanis 741/Garuda Nusantara, disiplin – tanggung jawab – setia kawan,” ucap Kapolres Jembrana Dewa Gde Juliana saat pemotongan kue ulang tahun di Bataliyon Mekanis 741/GN, Sabtu (25/3/2023).
Isk
Red.sw.