Berbagi Kasih Jelang Idul Fitri 1444 H ,Inilah Giat Polsek Kawasan Benoa 

Denpasar ,tbinterpol.com | – Mengahadapi jelang datangnya ldul Fitri 1444 H  sehingga kebutuhan pokok masyarakat menigkat .Maka demi peduli kemanusiaan untuk negeri Polsek Kawasan Benoa Polresta Denpasar berbagi kasih berupa paket sembako kepada mitra media bertempat di Mako Polsek Benoa ,Rabu 12/04/23.

Kapolsek Benoa Kompol Tri Joko Widiyanto ,A.,MD.,S.H menjelaskan bahwa bantuan kemanusiaan untuk negeri berupa paket sembako telah dibagikan kepada warga di wilayah hukum  Polsek Benoa yang benar benar  membutuhkan dan hari ini berlanjut kepada awak media yang menjadi mitra 

” Jangan dilihat dari nilainya ini adalah  merupakan bentuk kepedulian polri kepada warga dan awak media ” Jelas Tri Joko .

Apalagi menjelang datangnya hari raya idul Fitri 1444 H kebutuhan masyarakat meningkat ,diharapkan bisa sedikit membantu 

Kapolsek Benoa juga berpesan bagi masyarakat yang hendak mudik supaya memastikan meniggalkan rumahnya aman  baik dikunci rapat rapat  dan listrik dimatikan agar tidak terjadi tindak kriminal dan kebakaran 

” Saat mudik persiapkan kendaraan aman dan lengkapi kelengkapan lainnya seperti STNK dan Helm standar ” Tutup Kapolsek Kawasan Benoa 

Iskandar

Related posts