Gianyar.tbinterpol.com | TMMD adalah Program akselerasi berkesinambungan antara TNI AD dan Pemerintah Daerah untuk pemerataan pembangunan daerah terisolir , yaitu dengan tujuan mengangkat perekonomian masyarakat dengan membangun sarana inspra struktur berupa akses jalan pertanian
Seperti TMMD ke e 116 Kodim 1616 / Gianyar di Subak Dauh Siangan Desa Siangan Kecamatan / Kabupaten Gianyar yang membangun jalan usaha tani sepanjang 1.390 M lebar 3 M yang menghubungkan Banjar Selat dengan Banjar Roban
TMMD yang hanya diagendakan 1 bulan yaitu setelah dibuka Bupati Gianyar tanggal 10 Mei dan berakhir tanggal 10 Juni 2023 tersebut menjadikan satgas TMMD bersama personil gabungan ektra kerja keras dan sangat meskipun cuaca kadang hujan kadang panas ,tetapi tidak menyurutkan semangat semua personil
Hari ini TMMD ke 116 telah memasuki hari ke 23 dan tersisa 7 hari ,menurut keterangan Danki Satgas Kapten Czi Wirahadi Danubrata optimis jelang sehari sebelum penutupan seluruh pekerjaan sudah selesai 100 % .
” Pengerjaan jalan usaha tani volumenya tinggal 10 % ,Pembuatan galian selokan drainase dengan volume 132 m3, mencapai hasil 60 %; Pembuatan gorong-gorong pipa beton tanpa tulangan dengan ukuran masing-masing panjang 24 meter dan diameter 30 centimeter, mencapai hasil 50%; dan
Pembuatan gorong-gorong pipa beton tanpa tulangan dengan ukuran masing-masing panjang 6 meter dan diameter 60 centimeter, mencapai hasil 95%.” Jelas Danki Satgas
Sedangkan untuk dasaran tambahan membuat sarana MCK sebanyak 1 Unit di Banjar Selat Desa Siangan Kecamatan Gianyar Kabupaten Gianyar, mencapai hasil 55%
” Kami yakin dengan melibatkan personel TNI AD 130 orang, TNI AL 1 orang, TNI AU 2 orang, POLRI 1 orang, Pemda Gianyar 16 orang dan Masyarakat 30 orang sehari sebelum diserah Terimakan sudah selesai 100 ” ungkapnya dengan optimis
Atas nama Kodim 1616/ Gianyar mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat ,Polri ,Pemerintah Daerah atas kepercayaan yang diberikan kepada TNI khususnya kodim 1616 / Gianyar serta keikutsertaan dan partisipasinya semua pihak ,sehingga TMMD berjalan sesuai yang direncanakan .
” Semoga Tuhan Yang Maha Esa atas jerih payah memberikan balasan Anugerah yang baik ” Tutupnya
Selaku Danki Satgas Kapten Czi Wirahadi Danubrata sebelum melaksanakan kegiatan melakukan pengecekan personel yang tergabung dalam Satgas TMMD dengan melaksanakan Apel setiap pagi serta mengecek kesehatan personel Satgas apabila ada personel yang sakit maka di perintahkan segera berobat ke Posko Kesehatan yang ada di Poskes
di Kotis TMMD, sebelum melanjutkan kegiatan membangun JUT dan MCK.
Kegiatan Danki Satgas Kapten Czi Wirahadi Danubrata tetap selalu memantau kegiatan Personil Satgas di samping mengkordinir kegiatan juga selalu memberikan motivasi dan semangat bagi personil Satgas TMMD melakukan kegiatan pembuatan JUT dan MCK yang sudah mulai terlihat hasilnya sehingga pekerjaan dapat di selesaikan sesuai dengan waktu yang di harapkan”tegasnya.
Iskandar