“Dalam upaya memperkuat sinergi dan kerjasama dalam menangani masalah narkotika, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Karangasem Kasat Resnarkoba dampingi Kapolres Karangasem, AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H. audensi pada Kamis (3/7/2025).

Audensi ini dihadiri oleh Kepala BNNK Karangasem, Alvin Andrew Dias, S.H., Kasat Resnarkoba Polres Karangasem, AKP I Nengah Sunia, S.H., dan pejabat lainnya dari BNNK Karangasem.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala BNNK Karangasem menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang telah terjalin baik antara Polres Karangasem dan BNNK Karangasem. Ia juga menyampaikan rencana pembentukan Tim Asesment Terpadu di wilayah Kabupaten Karangasem yang akan didukung oleh anggaran pusat pada tahun 2026.
Kapolres Karangasem menyambut baik inisiatif BNNK Karangasem dan menekankan pentingnya kerja sama yang kuat dan koordinasi yang intens dalam menangani masalah narkotika di wilayah Kabupaten Karangasem.
Dengan adanya audensi ini, diharapkan sinergi antara BNNK Karangasem dan Polres Karangasem dapat semakin kuat dalam upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di wilayah Kabupaten Karangasem.”